Pengenalan Profesi Public Appraisal kepada Mahasiswa Ubhara Surabaya

Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Ekonomi dan Bisnis(IKA-FEB) Universitas Bhayangkara Surabaya berkolaborasi dengan DPD MAPPI JATIM, DEKANAT FEB, dan BEM Ubhara Surabaya menggelar acara perkenalan Profesi Penilai Publik  kepada mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Bhayangkara Surabaya, Senin, 15 Maret 2021. Acara ini dilakukan untuk mengenalkan Profesi Penilai Publik kepada para mahasiswa FEB Ubhara Surabaya dan bagaimana kiat-kiat  untuk menekuni profesi ini. 

Ketua IKA-FEB Ubhara Surabaya, Juniadi Amral,S.E. M.Dev. MAPPI.Cert.  dalam sambutannya mengatakan  pengenalan profesi Penilai Publik (Public Appraisal) adalah bentuk sumbangsih alumni kepada para mahasiswa Ubhara, khususnya mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis. selain  itu Sosialisasi ini adalah bentuk komitmen para alumni melalui wadah IKA-FEB untuk berkontribusi kepada almamater.

Dengan kegiatan ini diharapkan para mahasiswa mempunyai wawasan dan alternative pilihan pada saat lulus nantinya. karena setelah lulus nantinya ada proses tranformasi dari pendidikan ke dunia kerja,Yaitu Dunia Kerja di Industri, Kewirausahaan dan Keprofesian.